Text
Risiko bencana dan persepsi risiko rumah tangga terhadap bencana alam
Persepsi risiko rumah tangga terhadap risiko bencana menjadi hal yang penting untuk mendorong rumah tangga melakukan langkah mitigasi bencana yang pada gilirannya akan meningkatkan ketahanan masyarakat terhadap dampak bencana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berkorelasi dengan persepsi risiko rumah tangga terhadap risiko bencana. Dua variabel utama akan diuji, yaitu tingkat risiko bencana tempat tinggal rumah tangga dan tingkat risiko bencana di wilayah tetangga. Dalam hal ini, risiko bencana di daerah tetangga dianggap sebagai pendekatan pengalaman tidak langsung. Dengan menggu8nakan data Susenas 2017 yang terdiri dari 197.276 responden rumah tangga, dikombinasikan dengan data regional tent6ang tingkat risiko bencana alam berkorelasi positif dengan probabilitas rumah tangga memiliki persepsi risiko terhadap bencana alam. Begitunpula tingkat risiko bencana di wilayah tetangga berkorelasi positif terhadap probabilitas rumah tangga memiliki persepsi risiko terhadap bencana. Rumah tangga yang pernah mengalami bencana dan mengetahui tanda peringatan bencana cenderung memiliki persepsi resiko bencana yang lebih tinggi. Berdasarkan hasil penelitian, rekomendasi yang diusulkan adalah meningkatkan pengetahuan bencana terutama bagi rumah tangga yang tidak mengalami bencana dengan tujuan untuk meningkatkan persepsi risiko terhadap bencana alam.
B20210913040 | 363.3495 UMI r | Perpustakaan BIG (300) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain